Alasan Di Balik Fenomena Remake Film Di Hollywood

Alasan Di Balik Fenomena Remake Film Di Hollywood

FILM REMAKE DI HOLLYWOOD
Alasan Di Balik Fenomena Remake Film Di Hollywood

Quote:Halo dan selamat datang lagi di thread saya! Kali ini gw mau membahas tentang salah satu fenomena di Hollywood yang telah, sedang dan masih akan berlangsung selama beberapa tahun kedepan dan bukan gak mungkin akan terus berlanjut, yaitu Remake Film atau Rebooted Film, yaitu film-film yang dibuat ulang. Thread ini dibuat atas dasar fakta bahwa saat ini udah gak kehitung lagi berapa banyak film yang sebenernya adalah buatan ulang atau versi baru dari film yang sama yang pernah dibuat sebelumnya baik dengan judul yang sama maupun berbeda, sehingga menimbulkan banyak salah sangka dari para penonton terutama yang terdoktrin dengan ide "HOLLYWOOD KEHABISAN IDE CERITA FILM MAKANYA NGEBUAT ULANG FILM LAMA" semacam itu, dan semoga bisa diluruskan dengan ini. Seperti biasanya, thread ini merupakan murni hasil penulisan sendiri berdasarkan referensi yang telah TS kumpulkan dari berbagai macam sumber. Semoga enjoy!



Alasan Di Balik Fenomena Remake Film Di Hollywood



Quote:Sekilas tentang Rebooted Film

Spoiler for Rebooted Film:
Sesuai dengan definisi di Wikipediayang berbunyi:

"To reboot means to discard all continuity in an established series in order to recreate its characters, timeline and back story from the beginning."

Jadi, mereka ini adalah film-film yang dibuat ulang dengan mere-cast para aktor nya, mengadaptasi cerita yang sama dengan kemasan yang berbeda atau lebih 'modern' dengan penyesuaian yang dibuat disana-sini untuk kembali dinikmati oleh generasi penonton versi aslinya sekaligus juga supaya bisa menarik excitement dari generasi baru.


Alasan Di Balik Fenomena Remake Film Di Hollywood
The Phantom Of The Opera, Film Pertama Yang Dibuat Versi Reboot Pada Tahun 1943



Dan ternyata kebiasaan Hollywood untuk me-remake film ini tidak hanya terjadi belakangan ini, namun telah dimulai bahkan semenjak tahun 1940-an atau hampir 80 tahun lalu gan!

Fakta ini menunjukkan bahwa sebenarnya alasan membuat ulang sebuah film BUKAN lah cuma sekedar karena mereka kehabisan ide, dan beberapa alasan lain tersebut akan gw jabarkan dibawah ini:


Spoiler for IDE:
1.) Ide Yang MEMANG Worth It Untuk Diceritakan Kembali

Alasan Di Balik Fenomena Remake Film Di Hollywood

Ini adalah kesalahpahaman yang paling sering timbul di kalangan penonton. Gak cuma satu atau dua film yang pernah di-reboot lebih dari satu kali. Contoh diatas adalah film King Kong yang versi aslinya dibuat pada tahun 1933, dan saat ini telah di-reboot dua kali pada tahun 1976 dan 2005, serta akan hadir kembali versi terbarunya tahun depan yaitu Kong: Skull Island (2017). Jelas ada sesuatu yang spesial yang membuat sebuah film layak dibuat ulang, dan ide cerita tentang monster raksasa yang merupakan antihero adalah sebuah cerita fantastis yang layak untuk diceritakan kembali.

Pada akhirnya, tujuan sebuah film adalah untuk menyampaikan sebuah cerita dan pesan, dan sebuah cerita yang luar biasa tentunya akan menjadi point of interest yang membuat orang akan kembali menonton film favoritnya dalam kemasan yang terbaru.


Spoiler for TEKNOLOGI:
2.) Teknologi Yang Memungkinkan Membuat Sebuah Film Menjadi Luarbiasa

Alasan Di Balik Fenomena Remake Film Di Hollywood

Teknologi di industri perfilman saat ini memungkinkan para filmmaker untuk membuat apa yang sebelumnya tidak dapat dibuat. Kualitas kamera, teknologi editing dan scoring, serta yang paling terasa adalah teknologi CGI yang membuat sebuah scene menjadi terasa sangat asli. Beberapa mungkin dulu pernah bertanya-tanya kenapa franchise STAR WARS yang pertama kali muncul tahun 1977 harus dimulai dengan Episode IV, nah, teknologi ini adalah jawabannya. Saat itu belum ada teknologi yang memungkinkan untuk membuat kemegahan dan setting yang diperlukan untuk menyampaikan cerita dari Episode I (Meskipun kita tahu bahwa trilogi I-II-III adalah flop )

Dengan teknologi saat ini, para filmmaker akan dapat menyampaikan cerita lama dengan kemasan baru yang membuat film lebih hidup


Spoiler for KOMERSIAL:
3.) Mengulangi Kesuksesan Komersial

Alasan Di Balik Fenomena Remake Film Di Hollywood

Gak bisa dipungkiri, faktor komersial juga menjadi variabel penting dibalik pembuatan sebuah film. Meskipun baru akan ketahuan seberapa sukses secara finansial setelah film tersebut rilis, namun pada tahap pre produksi faktor ini akan menjadi sebuah pertimbangan tersendiri. Gak mungkin para filmmaker akan membuat sebuah film berbiaya sangat tinggi jika mereka gak yakin bakal sukses secara finansial, terlepas dari kritik, dan sebuah franchise lama yang sukses tentunya akan menjadi salah satu poin yang memperkuat alasan para filmmaker untuk membuat versi barunya dengan harapan akan mampu mengulangi kesuksesan finansialnya


Spoiler for NEW UNIVERSE:
4.) Memperluas Dan Mengembangkan Cerita

Alasan Di Balik Fenomena Remake Film Di Hollywood

Gak semua film reboot menduplikat cerita originalnya secara blak-blakan, namun mereka menggunakan referensi karakter yang sama untuk ide cerita yang berbeda dan bahkan lebih meluas lagi. Marvel Cinematic Universe adalah contoh bagus dimana mereka yang saat ini berhasil "meminjam" karakter Spiderman dari Sony dan menggunakannya untuk berayun dari satu gedung ke gedung lain tidak hanya di kotanya sendiri, namun juag di dunia yang berisikan superhero-superhero lain. Spiderman versi terbaru ini bukan lah Spiderman versi Sam Raimi yang melawan Green Goblin, namun Spiderman yang akan dimentori langsung oleh Tony Stark/Iron Man dan akan memegang peran penting di The Avengers nantinya.

Seperti halnya spiderman, The Mummy yang akan rilis tahun depan juga merupakan franchise reboot dan akan bergabung dengan kawan-kawan monster nya di New Monster Universe yang telah dimulai dari Dracula Untold (2014). Godzilla (2014) pun merupakan versi Godzilla yang hidup di dunia dimana King Kong (2017) eksis. A Whole New World, isn't it?


Quote:
Jadi demikianlah pembahasan gw tentang kenapa Hollywood gak menutup kemungkinan untuk me-reboot franchise atau film lama, semoga bisa meluruskan pandangan-pandangan yang salah Sekali lagi terimakasih udah mampir ke trit gw, seperti biasa kolom komen terbuka untuk masukan atau tambahan jika ada dari agan kaskuser sekalian yang mau menambahkan. Cheers!


Sumber:
Self Thought
Wikipedia (Untuk definisi dan referensi tahun)
Google Image (Untuk gambar)
Amankan

Walaupun dremake tapi tetep seru gan filmnya.
jejak dulu gan ntar di edit

sayangnya film remake ato reboot gak selalu sukses, fantastic four contohnya, malah yg lama yg lebih keren
Intinya duit gan, lebih gampang populerin film yg udah dikenal walaupun beresiko.. dibandingan ngbangun cerita baru malah mahal, malah lebih gampang cgi
Kehabisan ide yak
gituu toh ya nice info deh
Kehabisan ide cerita kyanya bray
cari duit lah breAlasan Di Balik Fenomena Remake Film Di Hollywood
ujung-ujungnya duit sih
alasan yang gak bagus
Alasan Di Balik Fenomena Remake Film Di Hollywood
Naga indosiar remake coy
film remake rata2 kurang sukses jon
Reboot film harapannya dapat profit yg lebih lebih lebih lebih besar.
Oo gitu ya gan baru tau ane
Tentu saja nostalgiaan lagi
Quote:Original Posted By titituamuda ?
alasan yang gak bagus
Alasan Di Balik Fenomena Remake Film Di Hollywood


Oh oke gan. Ente punya alasan yang bagus? Atau cuma tukang kritik murah?
kalo buat film niat bgt
Quote:Original Posted By frankfreak ?
film remake rata2 kurang sukses jon


Star Trek, King Kong, The Dark Knight, Captain America, Iron Man, Planet of The Apes, A Nightmare on Elm Street, Total Recall emang ga sukses?
Quote:Original Posted By mr.croovooc ?
jejak dulu gan ntar di edit

sayangnya film remake ato reboot gak selalu sukses, fantastic four contohnya, malah yg lama yg lebih keren


Iya gak selalu. Film original pun juga gak selalu. Intinya mau reboot atau original ya gak selalu sukses gak selalu gagal juga. Sama aje
Quote:Original Posted By trianglegalaxy ?
Kehabisan ide yak


Quote:Original Posted By kucingkuncung ?
Kehabisan ide cerita kyanya bray


Wah coba baca dulu gan tritnya
Via: Kaskus.co.id


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Back To Top